Skip to main content

8 Pantai di Kebumen yang wajib dikunjungi




KEBUMEN - Menempuh perjalanan jauh ke kampung halaman sayang sekali jika tidak dimanfaatkan dengan berwisata. Bagi Anda yang melewati jalur selatan terutama jalur alternatif Jalan Lintas Selatan Selatan (JLSS) Kebumen, berikut adalah beberapa destinasi wisata yang bisa dikunjungi.

Selain Pantai Utara (Pantura) dan Jalur Selatan, JLSS juga disebut Jalan Daendels itu berada di Selatan pulau Jawa, tepatnya melintasi provinsi Jawa Tengah. Jaraknya tak begitu jauh, hanya 130 kilometer. Jalan itu menghubungkan kota Bantul dengan Purworejo, Kebumen, dan Cilacap.

1. Pantai Ayah atau Pantai Logending


Pantai Ayah namun masyarakat menyebutnya dengan Pantai Logending. Pantai yang berjarak 53 km dari kota Kabupaten Kebumen, tepatnya di Desa/Kecamatan Ayah, merupakan obyek wisata pantai yang memiliki keindahan alam sangat menawan. Dari kondisinya, yang berada di antara laut selatan dengan kawasan hutan jati milik Perum Perhutani KPH kedu selatan ini, merupakan kombinasi atau perpaduan antara pantai dan hutan, seperti itu jarang kita jumpai. Untuk di jawa Tengah mungkin hanya ada di kota yang berslogan "BERIMAN" ini.

Pantai wisatanya cukup luas, apalagi saat ini sudah bebas pandangan, dengan dilarangnya mendirikan warung-warung di sentral pandangan. Sehingga para wisatawan bisa lebih asyik menikmati pemandangan yang ada tanpa terganggu pandangan yang kurang sedap. Selain pantainya yang cukup lapang, para wisatawan juga bisa menikmati indahnya muara sungai Bodo, dengan perahu-perahu pesiar yang disediakan para nelayan setempat. Dengan perahu-perahu tradisional, maupun perahu tempel, kita bisa menelusuri muara sungai Bodo yang merupakan pemisah antara wilayah Kabupaten Kebumen dengan Kabupaten Cilacap. Selain air sungai Bodo yang tenang, rimbunnya pohon-pohon playau di tepian sungai, serta lebatnya hutan jati milik perhutani, menambah indahnya pemandangan.

2. Pantai Pedalen



Selepas pantai Ayah, karakteristik jalan berubah menjadi berkeloak kelok mengikuti kontur perbukitan karst. Tak jauh dari Pantai Ayah kita akan menemui Pantai pedalen. Pantai yang identik dengan Kampung Nelayannya ini juga bisa dikunjungi sembari berbelanja ikan segar dari nelayan.

Hasil laut para nelayan disana langsung dilelang di TPI (Tempat Pelelangan Ikan) yang berada di sana, karena langsung dari nelayan biasanya harga yang ditawarkan jauh lebih murah dibanding jika kita beli dipasar. Pengalaman saya waktu datang ke TPI atau tempat hanya bermodal Rp. 15.000 sudah bisa membawa ikan sebanyak 15 Kg, bisa dibanyangkan betapa murahnya.

3. Pantai Menganti



Pantai Pedalen berlalu, jalan daendels akan memasuki desa Karangduwur kecamatan Ayah. Disini terdapat wisata pantai yang digadang gadang sebagai surga tersembunyi. Pantai Menganti tidak jauh dari jalan daendels. Di Pantai ini pengunjung bisa bermain di pantai dengan pasir putihnya. Disana juga terdapat mercu suar yang menjulang tinggi yang berfungsi sebagai tanda kepada para pelaut bahwa terdapat daratan didepannya. Mercusuar itu juga menambah keindahan pantai menganti.

Akhir - akhir ini pantai menganti menjadi buah bibir masyarakat karena sudah bayak acara televisi swasta Indonesia yang meliput atau berkunjung kepantai ini jadi sekarang ini pantai tersebut menjadi ramai sekali pengunjungnya.





4. Pantai Pasir




Pantai ini terletak di desa Pasir kecamatan Ayah. Selepas desa Srati anda kan menemui pertigaan di desa tersebut. Pilih arah ke kiri (Pantai Pasir) disini juga terdapat pantai dengan Kampung Nelayannya.

5. Pantai Karangbolong dan Pantai Suwuk







Lebih ke arah timur, Jalan daendels akan sampai di desa jlandri kecamatan Buayan. pemudik bisa mengambil jalan lurus untuk melanjutkan perjalannan ke Yogya. Di dekat sini terdapat dua pantai yang bersebelahan, yakni Pantai Karangbolong dan Pantai Suwuk. letaknyapun tak jauh dari jalan tersebut.

6. Pantai Petanahan



Setelah Pantai Suwuk jalan JLSS nampak lurus hingga desa Munggu kecamatan petanahan. Di desa ini juga terdapat tempat wisata pantai yakni Pantai Petanahan.


7. Pantai Bocor

Melanjutkan perjalanan ke timur, anda akan kembali bertemu petunjuk jalan tempat wisata Pantai Bocor di desa Setrojenar. Dari JLSS anda bisa memilih belok kiri pada perempatan Bocor.

Pantai Bocor terletak di desa Setrojenar, Kecamatan Buluspesantren Kebumen, Jawa Tengah. Awalnya pantai ini adalah pantai biasa, namun karena lokasinya yang dulunya sekaligus sebagai tempat latihan TNI AD, maka dibukalah akses jalan hingga sampai ke pantai. Sehingga memudahkan akses ke pantai ini. Sampai sekarang pantai ini terus ramai dikunjungi oleh wisatawan terutama akhir pekan dan hari-hari libur serta tentu hari-hari besar. Untuk masuk ke pantai ini pengunung hanya dikenakan biaya parkir RP 2000 saja dan bebas untuk menikmati pantai sepusasnya.









Namun seperti yang sudah diketahui karena pantai ini adalah pantai selatan jawa maka ombaknya pun cukup besar dan berbahaya. Sehingga sering terjadi para pengunjung yang terseret ombak, walapu pun sebagian berhasil selamat, namun juga ada yang kurang beruntung.










Di pantai ini pengunjung dimanjakan dengan banyaknya warung yang berjejer sepanjang pantai menawarkan beraneka makanan dan minuman, dari yang panas sampai yang dingin, dari makanan ringan sampai makanan yang cukup mengenyangkan perut. Untuk anak-anak juga tersedia beberapa kolam dangkal yang dilengkapi dengan pelampung dan air mancur dan diiringi dengan musik dangdut.hehehe









Sehingga kalau takut anak-anak mandi di alut karena berbahaya, maka anak-anak bisa mandi di kolam yang dangkal dengan hanya membayar sekitar Rp 3000/anak sepuasnya dan bisa sambil menikmati hidangan masakan pantai tentunya. Di pantai ini juga ada kuda yang bisa dinaiki untuk berkeliling pantai, sambil berkuda sambil menikmati ombak-ombak pantai yang indah. Kalau bisa, sempatkan juga untuk melihat sunset di sore hari atau sunrise dipagi buta dengan berangkat subuh. Tentunya suasananya akan lain.


8. Pantai Lembupurwo


Jalur JLSS terus dilanjutkan ke arah timur hingga bertemu Pantai Lembupurwo. Pantai ini adalah titik terakhir JLSS di kebumen. Terletak di perbatasan Purworejo - Kebumen. Pantai Lembupurwo terletak di desa Lembupurwo kecamatn Mirit.
Demikian beberapa referensi tempat wisata Pantai sepanjang jalan alternatife atau Jl. Deandels/JLSS Kebumen bagi para pemudik untuk menghilangkan penat di perjalanan.


muslimbudiprasetyo









Sumber

http://www.kebumenkab.go.id/index.php/public/potenda/detail/3

https://www.facebook.com/KotaBumen?ref=ts&fref=ts

http://heri-sugianto.blogspot.com/2013/03/pantai-bocor-tanpa-no-drop.html





Gambar

http://static.panoramio.com/photos/large/27858885.jpg

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjwH_a1YkFMpuJxRmybjGSIFARLQTfWsSaMAHpUm7v-g_4LCqXlmvgIZBYWOhXysQtt-K5Zc91VydMxmf2voH0ikoNQY5MfpRyTCpNGXYbt4j76hH0psrlXvjMs4Fbt1QWDoGyUxoX06dhN/s1600/pedalen+2.jpg

http://images.detik.com/content/2012/09/14/1383/172431_menganti2.jpg

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg8gfTbbwubggjMK5i4mBiKIHlJLK6PlTJH1Qve8cweVPrMDOf26-E45ajzbOzmGAz1eXdndpqFoIjvbq-dDGud8xBfdoEXbtbA2sBCRpZYhyphenhyphenIKbs0ZnfvTR9GiNEjBL9HOGu2GLaBcFuct/s1600/DSC_0723.JPG

http://www.kebumenkab.go.id//resource/doc/potenda/images/082012-103156-92_img_2910.jpg

http://hmkunsoed.files.wordpress.com/2014/04/laguna-lembupurwo1.jpg?w=407&h=286

Comments

Popular posts from this blog

Macam - macam Tang (Pliers)

Macam-macam Tang atau Pliers Alat perkakas atau handtool satu ini sudah tidak asing lagi baik orang bengkel atau bahkan orang yang dirumahpun pasti pernah menggunakan tang. Tang ( plier ) adalah alat yang terdapat 2 penjepit ( jaws ) pada ujungnya yang berfungsi sebagai penjepit suatu benda, bisa juga digunakan untuk memotong atau membentuk kawat atau plat yang tipis ( bending ). Pliers terbagi dalam berbagai jenis dan bentuk sesuai dengan fungsinya masing-masing, beberapa diantaranya adalah: 1. Combination pliers Jenis ini pada bagian rahang atau jaw -nya dapat diatur sesuai dengan  dimensi benda (sampai batas tertentu). Alat ini bisa digunakan untuk menjepit benda dan bisa juga untuk memotong kawat.                         2. Diagonal cutting pliers Pada bagian jaw jenis ini terdapat sisi potong yang sangat berguna untuk memotong kawat-kawat baja ataupun plat-plat tipis. 3. Long-round nose pliers Jenis ini mempunyai bentuk jaw yang memanjang dan t

Sejarah Kaleng Sebagai Teknologi Pengemasan Makanan

Jika kita berbelanja diswalayan atau supermarket bahkan warung-warung pasti kita akan menemukan makanan atau minuman yang tersedia dalam kemasan  kaleng. Mulai dari berbagai macam minuman seperti minuman berkarbonasi, minuman isotonik, minuman penambah energi, kopi, susu, sampai minuman beralkohol semua dikemas dalam kemasan kaleng. Tidak hanya minuman saja yang dikemas dengan kaleng namun ada juga makanan yang dikemas dengan kaleng seperti permen, kreripik, kue, sarden, tuna, kornet dan masih banyak lagi yang lain seperti semprotan pembasmi serangga, cairan-cairan kimia juga ada yang dikemas dengan kaleng. Sejarah ditemukannya kaleng sebagai wadah atau tempat penyimpanan makanan itu dimulai dari kekalahan bala tentara Kaisar Napoleon dalam revolusi Perancis pada tahun 1795, yang mana kekalahan yang terjadi diakibatkan karena kekurangan bahan makanan atau makanan yang layak untuk dikonsumsi. Dulu persediaan bahan makanan para tentara hanya disimpan dalam karung dan peti y

Mencari nilai P diketahui G dan mencari A diketahui G

Dalam mata kuliah Ekonomi Teknik maka kita akan diajarkan untuk menghitung nilai uang untuk masa sekarang atau masa yang akan datang, metode penghitungannyapun beragam salah satunya yang akan kita bahas dibawah ini A. Hubungan antara P dengan G Dalam metode ini kita dapat menghitung nilai sekarang dari sebuah investasi dengan adanya cash flow baik benefit ataupun cost yang akan didapat dikemudian tahun selama masa investasi tersebut dilakukan.  Untuk dapat memahaminya lebih baik langsung saja kami berikan contoh soalnya. 1. Pabrik kaleng berhasil menjual produknya mencapai 45 0 juta rupiah per tahun, ke depan direncanakan kenaikan penjualan kaleng rata-rata akan mencapai 25 juta rupiah per tahun. Jika suku bunga berjalan rata-rata 5% /tahun, hitunglah nilai ekuivalen Presentnya (P) ditahun ke-10 ? Jawab : Diketahui : A = 450 Juta G = 25 Juta I = 10% n = 5 ditanya : P = ? penyelasaian : P = P1 + P2    = A (P